PERENCANAAN ULANG PEMBANGUNAN MASJID WUSTHA PAYAKUMBUH

Riki, Saputra (2021) PERENCANAAN ULANG PEMBANGUNAN MASJID WUSTHA PAYAKUMBUH. Other thesis, Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat.

[img] Text
17077 RIKI SAPUTRA.pdf

Download (6MB)

Abstract

Masjid sebagai bangunan tempat beribadah umat islam yang mana merupakan bangunan dengan fungsi publik harus dirancang sedemikian rupa demi kenyamanan dan keamanan bangunan baik itu dari segi desain maupun struktur bangunan yang kuat dan kokoh. Sebagai tempat beribadah terutama shalat, yang memerlukan ruang yang luas dengan tidak banyak tiang (kolom) ditengah ruang yang dikhawatirkan memustuskan shaf shalat. Oleh karena itu diperlukan ketelitian dalam proses pembangunan Masjid terutama perhitungan pembebanan bangunan struktur bangunan sehingga aman bagi keselamatan pengguna. Penelitian ini bertujuan untuk merencanakan dimensi elemen struktur, perhitungan tulangan struktur. Adapun data-data elemen struktur yang digunakan adalah dari hasil desain pendahuluan (Preliminary Design). Dalam analisisnya dibantu program SAP2000 Versi 11 dengan pemilihan sistem struktur sistem jaringan (Grid System). Berdasarkan hasil perhitungan Preliminary design diperoleh data untuk penggunaan struktur atas lantai 1 sampai dengan lantai 3 dimana didapat penampang kolom induk ukuran 60x60 cm, kolom teras ukuran 30x60 cm, balok induk ukuran 40x60 cm, balok anak ukuran 30x50 cm. Perencanaan pelat lantai dan juga dak beton yang dilakukan dengan Preliminary design didapatkan tebal 12 cm. Perencanaan untuk pondasi dengan menggunakan pondasi sumuran dengan kedalaman 4 meter, dan dengan menggunakan buis beton diameter 1 meter. Kata Kunci : Preliminary design, SAP2000, Struktur Gedung, Masjid, Pondasi.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > Teknik Sipil
Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat > Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Divisions: Library of Congress Subject Areas > B Philosophy. Psychology. Religion > Teknik Sipil
Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: Unnamed user with email repo@umsb.ac.id
Date Deposited: 03 Feb 2023 03:14
Last Modified: 03 Feb 2023 03:14
URI: http://eprints.umsb.ac.id/id/eprint/1082

Actions (login required)

View Item View Item