EFEKTIVITAS PELAKSANAAN PELAYANAN ADMINISTRASI TERPADU KECAMATAN DI KECAMATAN GUGUK PANJANG KOTA BUKITTINGGI

Didi, Aptriyudi (2022) EFEKTIVITAS PELAKSANAAN PELAYANAN ADMINISTRASI TERPADU KECAMATAN DI KECAMATAN GUGUK PANJANG KOTA BUKITTINGGI. Diploma thesis, Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat.

[img] Text
18268 DIDI APTRIYUDI.pdf

Download (4MB)

Abstract

Kebijakan mengenai Pelayanan Administrasi terpadu Kecamatan dibuat dalam rangka mendekatkan, mempermudah, dan mempersingkat waktu pelayanan administrasi perizinan/non perizinan ditingkat Kecamatan, utamanya bagi kecamatan yang letaknya jauh dari kantor pemerintah kota dan sulit dijangkau karena faktor geografis dan infrastruktur jalan yang belum memadai. Salah satu daerah yang telah menyelenggarakan pelayanan yaitu Kota Bukittinggi. Penerapan Pelayanan di Kecamatan Guguk Panjang ditandai dengan adanya pendelegasian sebagian urusan pemerintahan yang menjadi kewenangan Walikota kepada Camat di Kota Bukittinggi sebagaimana termuat dalam Peraturan Walikota Bukittinggi Nomor 10 Tahun 2015 tentang Pendelegasian sebagian Wewenang Walikota Bukittinggi kepada Camat tentang Standar dan Uraian PelayananAdministrasi Terpadu Kecamatan di Kota Bukittinggi. Pendelegasian tugas atau berupa pelimpahan wewenang dari Walikota Bukitinggi terhadap Camat, pelimpahan wewenang ini dapat berupa mandat, atribusi yang diberikan oleh Walikota Bukittinggi terhadap Camat Kecamatan Guguk Panjang. Sehingga diperlukan seksi bidang pelayanan untuk menangani secara khusus tentang pelayanan di kecamatan. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Bagaimana pelaksanaan Pelayanaan Administrasi Terpadu Kecamatan di Kecamatan Guguk Panjang Kota Bukittinggi?, Apa kendala dalam Pelayanan Administrasi Terpadu Kecamatan di Kecamatan Guguk Panjang kota Bukittinggi dan upaya penyelesaiannya?. Penelitian ini bersifat Deskriptif, yaitu penelitian yang bertujuan untuk memberikan data yang seteliti mungkin tentang keadaan yang menjadi objek penelitian dan metode yuridis empiris, dimana data dikumpulkan melalui wawancara dari narasumber pada lingkungan Kantor Kecamatan Guguk Panjang Kota Bukittinggi. Pelaksanaan Pelayanaan Administrasi Terpadu Kecamatan di Kecamatan Guguk Panjang Kota Bukittinggi terdiri dari pelayanan perizinan dan nonperizinan. pelayanan administrasi terpadu di kantor kecamatan Guguk Panjang meliputi: prosedur pelayanan, kapasitas dan perilaku petugas pelayanan, waktu pelayanan, biaya pelayanan, dan fasilitas pelayanan. Kendala dalam Pelayanan Administrasi Terpadu Kecamatan di Kecamatan Guguk Panjang kota Bukittinggi yaitu kurangnya sarana dan perasarana, Kurangnya kesadaran dan perhatian masyarakat untuk mempersiapkan segala yang menjadi persyaratan untuk melakukan suatu Implementasi Pelayanan Administrasi Terpadu Kecamatan dan Keterbatasan pegawai. Adapun upaya yang dilakukan yaitu mengoptimalisasi penyediaan sarana dan prasarana, memberikan informasi kepada masyarakat, dan memberikan pelayanan sesuai SOP (Standar Opersional Pelayanan).

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Library of Congress Subject Areas > P Language and Literature > Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Unnamed user with email repo@umsb.ac.id
Date Deposited: 23 Jan 2024 04:50
Last Modified: 23 Jan 2024 04:50
URI: http://eprints.umsb.ac.id/id/eprint/2120

Actions (login required)

View Item View Item