Strategi promosi pariwisata untuk meningkatkan kunjungan wisatawan ke Kabupaten Solok Selatan

Nada, Rahma Yanti (2023) Strategi promosi pariwisata untuk meningkatkan kunjungan wisatawan ke Kabupaten Solok Selatan. Diploma thesis, Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat.

[img] Text
21230020 NADA RAHMA YANTI.pdf

Download (42MB)

Abstract

Kabupaten Solok Selatan memiliki keindahan alam dan tempat tempat wisata yang dapat mendukung perkembangan pariwisata. Oleh karena itu sangat dibutuhkan usaha, strategi pemerintah untuk mengembangkan dan meningkatkan kunjungan wisatawan ke destinasi- destinasi yang ada di Kabupaten Solok Selatan. Salah satu cara menambah tingkat kunjungan adalah dengan menyusun strategi untuk mendatangkan wisatawan. Agar nantinya kedatangan wisatawan memberikan kontribusi pada peningkatan perekonomian. Metode yang digunakan untuk penelitian ini adalah metode kualitatif untuk mendeskripsikan dan menjelaskan strategi promosi dalam meningkatkan kunjungan wisatawan di Kabupaten Solok Selatan. Jumlah informasn sebanyak 5 orang pegawai di Dinas Pariwisata Kebudayaan dan Pemuda Olahraga di Kabupaten Solok Selatan. Data penelitian dikumpul berdasarkan dari hasil wawancara peneliti dengan informan dan dokumentasi. Data yang diperoleh kemudian dianalisa dengan reduksi data, penyajian data dalam bentuk uraian singkat, kemudian dibuatkan kesimpulan. Pada penelitian ini peneliti menggunakan teori Lupiyoadi yang terdiri dari tiga indikator, yang pertama target audience, kedua merancang pesan, dan ketiga pemilihan media. Hasil penelitian menunjukan bahwa (1) Identifikasi target audience : Dinas Pariwisata Kebudayaan dan Pemudah Olahraga dalam penentuan target audience tidak menggunakan teknik tertentu, untuk menjangkau wisatawan secara luas. (2) Rancangan pesan berdasarkan karakteristik daerah dan keindahan objek wisata. (3) Media yang digunakan berdasarakan kesedian dana. Media cetak seperti brosur, baliho, spanduk. Media online sosial media Instagram, Facebook, Aplikasi Solsel Tourism.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: D History General and Old World > Usaha Perjalanan Wisata
D History General and Old World > Fakultas Pariwisata > Usaha Perjalanan Wisata
Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat > Fakultas Pariwisata > Usaha Perjalanan Wisata
Divisions: Library of Congress Subject Areas > D History General and Old World > Usaha Perjalanan Wisata
Library of Congress Subject Areas > D History General and Old World > Fakultas Pariwisata > Usaha Perjalanan Wisata
Fakultas Pariwisata > Usaha Perjalanan Wisata
Depositing User: Unnamed user with email repo@umsb.ac.id
Date Deposited: 23 Jan 2024 07:29
Last Modified: 23 Jan 2024 07:29
URI: http://eprints.umsb.ac.id/id/eprint/2134

Actions (login required)

View Item View Item