Nika, Maika Bella (2023) Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Retensi Karyawan di Rumah Sakit Islam Ibnu Sina Padang Panjang Tahun 2023. Diploma thesis, Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat.
Text
20190006 NIKA MAIKA BELLA.pdf Download (4MB) |
Abstract
Retensi karyawan merupakan proses karyawan terdorong untuk bersama organisasi. Berdasarkan hasil survey awal yang dilakukan peneliti pada bulan Agustus tahun 2022 di Rumah Sakit Islam Ibnu Sina Padang Panjang, terlihat bahwa masih ada karyawan yang keluar dari pekerjaannya. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi retensi karyawan di Rumah Sakit Islam Ibnu Sina Padang Panjang tahun 2023. Penelitian ini dilaksanakan pada 10 Mei-20 Mei 2023 di Rumah Sakit Islam Ibnu Sina Padang Panjang dengan menggunakan motode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif dengan jumlah sampel sebanyak 58 karyawan. Hasil penelitian menunjukan dari 58 responden 24 orang (41,4%) memiliki persepsi tidak baik mengenai retensi karyawan, 34 orang (58,6%) memiliki persepsi baik mengenai retensi karyawan, 23 orang (39,7%) memiliki persepsi tidak baik terhadap komponen organisasi, 35 orang (60,3%) memiliki persepsi baik terhadap komponen organisasi, sebanyak 21 orang (36,2%) memiliki persepsi tidak baik terhadap peluang karir, 37 orang (63,8%) memiliki persepsi baik terhadap peluang karir, 22 orang (37,9%) memiliki persepsi tidak baik terhadap penghargaan, 36 orang (62,1%) memiliki persepsi baik terhadap penghargaan, 30 orang (51,7%) memiliki persepsi tidak baik terhadap rancangan pekerjaan dan tugas, 28 orang (48,3%) memiliki persespi baik terhadap rancangan pekerjaan, 18 orang (31,0%) memiliki persepsi tidak baik terhadap hubungan karyawan, 40 orang (69%) memiliki persepsi baik terhadap hubungan karyawan Berdasarkan hasil penelitian retensi karyawan di Rumah Sakit dapat disimpulkan bahwa komponen organisasi, peluang karir, penghargaan, dan hubungan karyawan didapatkan sebagian besar sudah baik, sedangkan dalam rancangan pekerjaan masih kurang baik. Diharapkan kepada pihak Rumah Sakit Islam Ibnu Sina Padang Panjang untuk meningkatkan retensi karyawan tetutama terhadap rancangan pekerjaan dengan memperbaiki kualitas rancangan pekerjaan.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Administrasi Rumah Sakit N Fine Arts > Fakultas Kesehatan > Administrasi Rumah Sakit Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat > Fakultas Kesehatan > Administrasi Rumah Sakit |
Divisions: | Library of Congress Subject Areas > Administrasi Rumah Sakit Library of Congress Subject Areas > N Fine Arts > Fakultas Kesehatan > Administrasi Rumah Sakit Fakultas Kesehatan > Administrasi Rumah Sakit |
Depositing User: | Unnamed user with email repo@umsb.ac.id |
Date Deposited: | 24 Jan 2024 03:37 |
Last Modified: | 24 Jan 2024 03:37 |
URI: | http://eprints.umsb.ac.id/id/eprint/2161 |
Actions (login required)
View Item |