Kualitas Pelayanan Kesehatan di Poliklinik Rawat Jalan RSI Ibnu Sina Padang Panjang Tahun 2023.

Muhammad, Hafizd (2023) Kualitas Pelayanan Kesehatan di Poliklinik Rawat Jalan RSI Ibnu Sina Padang Panjang Tahun 2023. Diploma thesis, Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat.

[img] Text
20190012 MUHAMMAD HAFIZD.pdf

Download (37MB)

Abstract

Pelayanan kesehatan adalah setiap upaya yang diselenggarakan sendiri atau secara bersama sama untuk memelihara dan meningkatkan kesehatan,. Berdasarkan hasil observasi awal pada bulan Desember 2022 di RSI Ibnu Sina Padang Panjang dari 10 orang pasien, 4 di antaranya merasa puas. Sedangkan 6 orang di antaranya merasa kurang puas. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui distribusi frekuensi dimensi Tangible, Reability, Resposiveness, Assurance, dan Empathy. Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 4 – 15 Agustus 2023 di RSI Ibnu Sina Padang Panjang dengan metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif dengan sampel sebanyak 64 orang. Hasil penelitian ini menunjukan dari total 64 responden pada dimensi Tangible 32 orang (50.0%) memiliki persepsi kurang puas, dan 32 orang (50,0) memiliki persepsi puas. Dimensi Reability 20 orang (31,3%) memiliki persepsi kurang puas 44 orang (68,8%) memiliki persepsi puas. Dimensi Responsiveness 27 orang (42,2%) memiliki persepsi kurang puas, 37 orang (57,8%) memiliki persepsi puas. Dimensi Assurance 35 orang (54,7%) memiliki persepsi kurang puas, 29 orang (45,3%) memiliki persepsi puas. Dimensi Empathy 28 orang (43,8%) memiliki persepsi kurang puas, 36 orang (56,3%) memiliki persepsi puas. Pada 5 dimensi Tangible, Reability, Resposiveness, dan Empathy sudah dikategorikan puas, namun pada dimensi Assurance, masih kurang puas. Diharapkan kepada pihak rumah sakit agar memperhatikan tindakan pelayanan kesehatan yang di berikan, sesuai dengan 5 dimensi pelayanan yaitu Tangible, Reability, Resposiveness, Assurance, dan Empathy.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Administrasi Rumah Sakit
N Fine Arts > Fakultas Kesehatan > Administrasi Rumah Sakit
Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat > Fakultas Kesehatan > Administrasi Rumah Sakit
Divisions: Library of Congress Subject Areas > Administrasi Rumah Sakit
Library of Congress Subject Areas > N Fine Arts > Fakultas Kesehatan > Administrasi Rumah Sakit
Fakultas Kesehatan > Administrasi Rumah Sakit
Depositing User: Unnamed user with email repo@umsb.ac.id
Date Deposited: 24 Jan 2024 08:39
Last Modified: 24 Jan 2024 08:39
URI: http://eprints.umsb.ac.id/id/eprint/2192

Actions (login required)

View Item View Item