Strategi Politik Sudro Hakimi Dalam Pemenangan Pemilihan Wali Nagari Antar Waktu Tahun 2019 di Nagari Talu

Yondrizal, Yondrizal (2021) Strategi Politik Sudro Hakimi Dalam Pemenangan Pemilihan Wali Nagari Antar Waktu Tahun 2019 di Nagari Talu. Other thesis, Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat.

[img] Text
SKRIPSI YONDRIZAL.pdf

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK Penyelenggaraan Pemilihan Wali Nagari Antar Waktu di Nagari Talu berlangsung ketat dan sengit dalam kompetisi antara calon. Hal ini dapat dilihat dari perolehan suara antara Calon. Dimana Sudro Hakimi sebagai pemenang hanya berbeda 3 (tiga) suara dengan rivalnya Nurli Efendi. tarik menarik kekuatan politik dukungan dari ketiga calon wali nagari tersebut sangat kuat. Bahkan nyaris pemetaan politik pemenangnya susah diprediksi. Sudro Hakimi berhasil meraih suara terbanyak dalam pemilihan, sehingga terpilih dalam Pemilihan. Rumusan permasalahannya bagaimana strategi Politik Sudro Hakimi dalam pemenangan Pemilihan Wali Nagari Antar Waktu Tahun 2019 di Nagari Talu. Metode pendekatan kualitatif dan termasuk penelitian deskriptif. Lokasi adalah di Nagari Talu Kecamatan Talamau Kabupaten Pasaman Barat. Teknik pemilihan informan dengan cara sengaja (purposive). Informannya sebanyak 10 orang. Teknik pengumpulan data dengan Wawancara dan Studi Dokumen. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan metode pendekatan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi Politik Sudro Hakimi dalam pemenangan pemilihan wali nagari antar waktu di Talu adalah strategi ofensif dengan memperluas jaringan pemilih (peserta musyna) dengan mengunjungi ninik mamak di kampung-kampung dengan perioritas wilayah yang tidak ada calon. Strategi defensif dengan cara mempertahanakn pemilih yang sudah berkomitmen manyatakan dukungan dan pilihannya kepada Sudro Hakimi dengan memberikan uang pengganti transportasi pada saat pelaksanaan musyna. Stretagi selanjutnya adalah perencanaan konspetual dalam bentuk penyusunan visi, misi dan program yang akan dilakukan setelah terpilih. Sedangkan strategi kampanye yang dilakukan dengan cara silaturrahim secara langsung kepada pemilih oleh sudro hakimi di wilayah yang tidak ada calon dan silaturrahim oleh tim pemenangan di wilayah yang ada calon. Kata Kunci : Pemilihan Wali Nagari Antar Waktu, Strategi politik

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Pemilihan Wali Nagari Antar Waktu, Strategi politik
Subjects: Q Science > Ilmu Politik
L Education > Fakultas Ilmu Sosial & Ilmu Politik > Ilmu Politik
Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat > Fakultas Ilmu Sosial & Ilmu Politik > Ilmu Politik
Divisions: Library of Congress Subject Areas > Q Science > Ilmu Politik
Library of Congress Subject Areas > L Education > Fakultas Ilmu Sosial & Ilmu Politik > Ilmu Politik
Fakultas Ilmu Sosial & Ilmu Politik > Ilmu Politik
Depositing User: Unnamed user with email repo@umsb.ac.id
Date Deposited: 19 Apr 2024 08:58
Last Modified: 19 Apr 2024 08:58
URI: http://eprints.umsb.ac.id/id/eprint/2605

Actions (login required)

View Item View Item