Analisis Kinerja Ruas Jalan (Studi Kasus: Jalan Perintis Kemerdekaan Pasar Bawah Kota Bukittinggi)

Indra, Saputra (2024) Analisis Kinerja Ruas Jalan (Studi Kasus: Jalan Perintis Kemerdekaan Pasar Bawah Kota Bukittinggi). Other thesis, Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat.

[img] Text
20180059 Indra Saputra.pdf

Download (6MB)

Abstract

Jalan Perintis Kemerdekaan Merupakan Jalan Kolektor Sekunder 2 lajur 1 arah tidak terbagi (2/1 UD) sebagai jalan menuju pusat Kota Bukittinggi. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis kinerja ruas Jalan Perintis Kemerdekaan yang ditinjau dari volume lalu lintas, Kapasitas, Tingkat Pelayanan (LOS). Metode yang digunakan adalah metode MKJI 1997 dengan mengumpulkan data primer, berupa geometrik jalan, volume lalu lintas, yang diperoleh langsung di lokasi penelitian, dan data sekunder, berupa data jumlah penduduk. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh volume Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, hasil data volume keseluruhan yang dihitung pada Jalan Perintis Kemerdekaan volume lalu lintas terbesar yaitu pada siang hari Sabtu, 30 Desember 2024 pukul 12:45-13:45 WIB dengan volume lalu lintas tertinggi sebesar 843,5 SMP/jam. Tingkat pelayanan (LOS / Level Of Service) pada ruas Jalan Perintis Kemerdekaan hasil data yang berhasil didapat berdasarkan V/C ratio lalu lintas 0,71, dan di dapat nilai LOS yaitu “C” dimana untuk klasifikasi jalan arus terbilang lancar, kecepatan masih dikendalikan, V/C masih dapat ditolelir. Rekomendasi yang disarankan yaitu dengan di lakukannya penertiban lahan parkir untuk pengendara sepeda motor dan disediakan nya tempat khusus untuk mobil angkutan kota (angkot) untuk menunggu penumpang serta pemasangan rambu- rambu dilarang berhenti dan rambu-rambu dilarang parkir. Dengan solusi tersebut diharapkan dapat mengurangi dan menghindari terjadinya kemacetan dan gangguan lalulintas di Jalan Perintis Kemerdekaan. Kata kunci: Volume lalu lintas,, Kapasitas Ruas Jalan dan Tingkat pelayanan (LOS)

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > Teknik Sipil
Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat > Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Divisions: Library of Congress Subject Areas > B Philosophy. Psychology. Religion > Teknik Sipil
Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: Unnamed user with email repo@umsb.ac.id
Date Deposited: 06 May 2024 04:29
Last Modified: 06 May 2024 04:29
URI: http://eprints.umsb.ac.id/id/eprint/2641

Actions (login required)

View Item View Item