Analisis Daya Dukung Pondasi Sumuran dan Settlement Gedung Rektorat Universitas Muhammadiyah

Andika, Yayan Saputra (2024) Analisis Daya Dukung Pondasi Sumuran dan Settlement Gedung Rektorat Universitas Muhammadiyah. Andalas Civil Engineering, 8 (1). pp. 396-406. ISSN 2715-0437

[img] Text
20180022 Andika Yayan Saputra.pdf

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui daya dukung pondasi sumuran yang digunakan pada gedung Rektorat Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat serta penurunan yang terjadi. Gedung yang berjumlah 3 lantai tersebut telah mengalami beberapa kerusakan akibat dari umur bangunan dan gempa tahun 2009 yang salah satunya terjadi penurunan pada gedung. Metode: Pondasi dianalisis terhadap daya dukung menggunakan Metode Terzaghi dan Metode Empiris Robertson. Investigasi tanah telah dilakukan pada dua titik CPT-1 dan CPT-2. Hasil: Dari penelitian yang telah dilakukan, hasil uji sondir CPT-1 dan CPT-2 dengan menggunakan Metode Terzaghi ini, diketahui daya dukung ijin pondasi pada CPT-1 yaitu 433 kN, dan daya dukung ijin pondasi pada CPT-2 yaitu 152 kN serta dengan Metode Empiris Robertson diketahui daya dukung ijin pondasi pada CPT-1 yaitu 433 kN, dan daya dukung ijin pondasi pada CPT-2 yaitu 125 kN dengan beban struktur yang harus ditanggung sebesar 1072 kN. Penurunan (settlement) yang terjadi cukup besar, yaitu pada area CPT-1 107 mm dan area CPT-2 128 mm dengan penurunan ijin sebesar 25 mm. Kesimpulan: Penelitian yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa daya dukung pondasi tidak aman digunakan untuk gedung sehingga penurunan yang terjadi melebihi batas ijin yang telah ditentukan.

Item Type: Article
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > Teknik Sipil
Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat > Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Divisions: Library of Congress Subject Areas > B Philosophy. Psychology. Religion > Teknik Sipil
Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: Unnamed user with email repo@umsb.ac.id
Date Deposited: 06 May 2024 05:04
Last Modified: 06 May 2024 05:04
URI: http://eprints.umsb.ac.id/id/eprint/2646

Actions (login required)

View Item View Item