Upaya Membangun Karakter Peserta Didik Melalui Salat Berjamaah Di MIN I Kota Pariaman

Nurlatifah, Nurlatifah (2023) Upaya Membangun Karakter Peserta Didik Melalui Salat Berjamaah Di MIN I Kota Pariaman. Masters thesis, Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat.

[img] Text
Tesis Nurlatifah format 20.pdf

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK Pesatnya Perkembangan Informasi dan Teknologi serta Kemerosotan moral sedang melanda bangsa Indonesia, hal ini tercermin dari perilaku peserta didik yang mulai memprihatinkan. Dalam dunia pendidikan selain berorientasi pada nilai intelektual, juga harus menekankan pada pembangunan karakter siswa, agar mereka cerdas dalam bersikap dan membentuk Kepribadian yang Cemerlang, mengasah kepekaan jiwa agar bisa menjadi bermanfaat bagi dirinya, keluarga, Lingkungan atau Masyarakat, Bangsa dan Negara. Untuk mencapai tujuan tersebut diperlukan upaya dalam membangun karakter siswa melalui kegiatan pembiasaan shalat berjamaah di MIN I Kota Pariaman dimana sudah menerapkan pembiasaan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mengetahui nilai-nilai pembentukan karakter peserta didik melalui kegiatan pembiasaan salat berjamaah di di MIN I Kota Pariaman. (2 )untuk mengetahui pendeskripsian karakter peserta didik MIN I Kota Pariaman melalui kegiatan pembiasaan salat berjamaah. (3) untuk mengetahui faktor penghambat dan pendukung pembentukan karakter peserta didik dalam kegiatan pembiasaan salat berjamaah di MIN I Kota Pariaman. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif.Pengumpulan datanya melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan model analisis data sejak direncanakan, sampai penelitian selesai, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Pengecekan keabsahan data penelitian menggunakan triangulasi sehingga dapat diperoleh data yang falid. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Nilai – nilai pembentukan karakter peserta didik melalui kegiatan pembiasaan salat berjamaah di MIN I Kota Pariaman. (2) Pendeskripsian karakter peserta didik dalam Upaya membangun karakter peserta didik melalui kegiatan pembiasaan shalat berjamaah diantaranya menunjukkan keteladanan, memberikan arahan, memberi motivasi, menanamkan keikhlasan, membiasakan hal- hal baik, mengingatkan, dan mengorganisasikan. (3) Faktor penghambat dan pendukung pembentukan karakter peserta didik didik melalui kegiatan pembiasaan shalat berjamaah di MIN I Kota Pariaman. diantaranya adalah pertama, faktor internal, faktor ini berasal dari diri peserta didik yaitu masih ada peserta didik yang terlambat dalam mengerjakan shalat berjamaah, kedua, faktor eksternal, kurangnya motivasi dan perhatian dari orang tua kepada anaknya di rumah. Kata Kunci : Membangun karakter, Pembiasaan, salat berjamaah.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: karakter, Pembiasaan, salat berjamaah
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > S2 Pendidikan Agama Islam
T Technology > Fakultas Pasca Sarjana > S2 Pendidikan Agama Islam
Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat > Fakultas Pasca Sarjana > S2 Pendidikan Agama Islam
Divisions: Library of Congress Subject Areas > B Philosophy. Psychology. Religion > S2 Pendidikan Agama Islam
Library of Congress Subject Areas > T Technology > Fakultas Pasca Sarjana > S2 Pendidikan Agama Islam
Fakultas Pasca Sarjana > S2 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Unnamed user with email repo@umsb.ac.id
Date Deposited: 11 Jun 2024 09:03
Last Modified: 28 Aug 2024 01:45
URI: http://eprints.umsb.ac.id/id/eprint/2682

Actions (login required)

View Item View Item