PROBLEMATIKA EVALUASI PEMBELAJARAN PAI PASCA PEMBELAJARAN DARING MASA PANDEMI COVID-19 DI SD NEGERI 11 PUDUNG

Irfa, Miswanti (2022) PROBLEMATIKA EVALUASI PEMBELAJARAN PAI PASCA PEMBELAJARAN DARING MASA PANDEMI COVID-19 DI SD NEGERI 11 PUDUNG. Masters thesis, Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat.

[img] Text
TESIS DAN JURNAL IRFA OKE PDF.pdf

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini mengkaji tentang problematika evaluasi pembelajaran Pendidikan Agama Islam pasca pembelajaran daring masa pandemi Covid-19 di SD Negeri 11 Pudung. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan pelaksanaan evaluasi pembelajaran PAI, faktor pendukung dan penghambat pelaksanaan evaluasi pembelajaran PAI, serta upaya dalam meningkatkan efektivitas pelaksanaan evaluasi pembelajaran PAI pasca pembelajaran daring masa pandemi. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Sumber data yang digunakan terdiri dari sumber data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data berorientasi pada observasi, wawancara dan dokumentasi. Data dianalisis melalui reduksi data, display data dan penarikan kesimpulan, sedangkan uji keabsahan data menggunakan triangulasi sumber. Hasil penelitian menunjukkan kesesuaian dengan tujuan penelitian. Adapun hasil penelitian ini adalah: 1) pelaksanaan evaluasi pembelajaran PAI pasca pembelajaran daring di SD Negeri 11 Pudung dilaksanakan mengacu pada rangkaian prosedur evaluasi pembelajaran yang telah ditentukan meliputi tahap perencanaan evaluasi, tahap pelaksanakan evaluasi, dan tahap pengolahan, pelaporan, dan pemanfaatan hasil evaluasi, 2) faktor pendukung pelaksanaan evaluasi pembelajaran PAI meliputi faktor kompetensi guru, kondisi intern siswa, dan ketersedian sumber belajar, sedangkan faktor penghambat pelaksanaannya terkait jumlah kelas dan siswa yang harus ditangani guru, keterbatasan alokasi waktu, dan kepedulian orangtua siswa, 3) upaya meningkatkan efektivitas pelaksanaan evaluasi pembelajaran PAI dilakukan dengan membangun sinergi antara guru dan orangtua siswa, pengembangan asesmen alternatif, dan dukungan kepala sekolah. Kata Kunci: Evaluasi Pembelajaran, PAI, Pasca Pembelajaran Daring

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Evaluasi Pembelajaran, PAI, Pasca Pembelajaran Daring
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > S2 Pendidikan Agama Islam
T Technology > Fakultas Pasca Sarjana > S2 Pendidikan Agama Islam
Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat > Fakultas Pasca Sarjana > S2 Pendidikan Agama Islam
Divisions: Library of Congress Subject Areas > B Philosophy. Psychology. Religion > S2 Pendidikan Agama Islam
Library of Congress Subject Areas > T Technology > Fakultas Pasca Sarjana > S2 Pendidikan Agama Islam
Fakultas Pasca Sarjana > S2 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Unnamed user with email repo@umsb.ac.id
Date Deposited: 03 Jul 2024 02:54
Last Modified: 03 Jul 2024 02:54
URI: http://eprints.umsb.ac.id/id/eprint/2739

Actions (login required)

View Item View Item