Rosa, Gusmira Yanti, (2017) Hubungan Keterampilan Mengajar Guru dengan Minat Belajar Peserta Didik Kelas V SD Negeri 26 Talamau Kabupaten Pasaman Barat,. Other thesis, Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat.
Text
24. SKRIPSI ROSA GUSMIRA Y.pdf Download (3MB) |
Abstract
Penelitian ini diawali dari fenomena yang peneliti temukan di kelas V SD Negeri 26 Talamau Kabupaten Pasaman Barat bahwa, keterampilan mengajar guru kurang bervariasi, keterampilan menjelaskan guru belum maksimal, guru kurang memberikan penguatan kepada peserta didik, minat belajar peserta didik tinggi, berdasarkan fenomena tersebut peneliti tertarik melakukan penelitian sejauh mana hubungan keterampilan mengajar guru dengan minat belajar peserta didik kelas V SD Negeri 26 Talamau Kabupaten Pasaman Barat. Rumusan masalah pada penelitian ini adalah: bagaimanakah gambaran keterampilan mengajar guru kelas V SD Negeri 26 Talamau Kabupaten Pasaman Barat, bagaimanakah gambaran minat belajar peserta didik kelas V SD Negeri 26 Talamau Kabupaten Pasaman Barat dan apakah terdapat hubungan yang signifikan antara keterampilan mengajar guru dengan minat belajar peserta didik kelas V SD Negeri 26 Talamau Kabupaten Pasaman Barat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: gambaran keterampilan mengajar guru kelas V SD Negeri 26 Talamau Kabupaten Pasaman Barat, gambaran minat belajar peserta didik kelas V SD Negeri 26 Talamau Kabupaten Pasaman Barat dan hubungan antara keterampilan mengajar guru dengan minat belajar peserta didik kelas V SD Negeri 26 Talamau Kabupaten Pasaman Barat. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan jenis korelasional, yaitu menghubungkan dua variabel antara keterampilan mengajar guru (X) dan minat belajar peserta didik (Y), populasi berjumlah 30 orang, penelitian ini adalah penelitian populasi karena semua populasi dijadikan sebagai sampel. Alat pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan kuesioner, analisis data menggunakan rumus persentase dan korelasi. Hasil penelitian ini adalah: (1) Keterampilan mengajar guru dikategorikan kepada klasifikasi rendah, (2) minat belajar peserta didik dikategorikan kepada klasifikasi tinggi, (3) terdapat hubungan yang signifikan antara keterampilan mengajar guru dengan minat belajar peserta didik kelas V SD Negeri 26 Talamau Kabupaten Pasaman Barat. Saran kepada: (1) guru, hendaknya lebih memperhatikan aspek-aspek keterampilan mengajar khususnya keterampilan memberikan penguatan dan variasi dalam penggunaan media, (2) peserta didik, untuk dapat mempertahankan dan meningkatkan minat belajarnya, (3) kepala sekolah, memberikan kesempatan kepada guru untuk mengikuti pelatihan- pelatihan terkait dengan keterampilan mengajar guru.
Actions (login required)
View Item |