PERUBAHAN TUTUPAN LAHAN HUTAN TERHADAP DEBIT PUNCAK DI DAS AIR DINGIN

Ary Rachmad, Sultan Siswandi (2024) PERUBAHAN TUTUPAN LAHAN HUTAN TERHADAP DEBIT PUNCAK DI DAS AIR DINGIN. Other thesis, Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat.

[img] Text
Skripsi_FINISH_ARY.pdf

Download (2MB)

Abstract

Pertumbuhan jumlah penduduk yang semakin cepat seiring waktu menyebabkan daerah menjadi semakin berkembang. Perkembangan ini menyebabkan kebutuhan akan lahan tempat tinggal dan aktivitas juga akan semakin bertambah. Perubahan dalam tutupan lahan di suatu Daerah Aliran Sungai (DAS) dapat menyebabkan perubahan signifikan pada aliran sungai. Salah satu dampak yang mungkin timbul adalah peningkatan debit puncak, yang disebabkan oleh pengurangan area resapan air dan peningkatan limpasan permukaan akibat konversi tutupan lahan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perubahan tutupan lahan di DAS Air Dingin pada tahun 2007 dan 2022,dan dampak dari perubahan tutupan lahan terhadap debit puncak pada DAS Air Dingin. Penelitian ini berlokasi pada kawasan DAS Air Dingin yang berada di KotaPadang. Untuk mengetahui perubahan tutupan lahan yang terjadi pada DAS Air Dingin, dilakukan digitasi citra Quick Bird untuk tahun 2007, dan citra Quick BirdTahun 2022. Hasil digitasi visual kemudian di overlay pada tools ArcGis Map. Sedangkan untuk mengetahui dampak perubahan debit puncak digunakan metode rasional yang membutuhkan data curah hujan 2022 yang bersumber dari Dinas Pengelolaan Sumber Daya Air (PSDA). Dari hasil analisis diketahui bahwa perubahan tutupan lahan yang terjadi pada DAS Air Dingin pada tahun 2007 dan vc2022 adalah terjadinya penurunan luas hutan sebesar 614,61 ha dari tahun 2007 sampai 2022 dan penurunan luas sawah sebesar 41,37 ha dari tahun 2007 dan 2022. Adapun jenis tutupan lahan yang mengalami peningkatan adalah semak belukar seluas 443,13 ha, pemukiman seluas 180,94 ha, dan kebun campuran seluas 55,78 ha.Perubahan debit puncak yang terjadi pada DAS Air ingin berdasarkan perhitungan menggunakan metode rasional menunjukkan jumlah debit puncak yang terjadi pada tahun 2007 adalah sebesar 2,10 m3/detik, sedangkan pada tahun 2022 sebesar 2,57 m3/detik. Dengan kata lain terjadi peningkatan debit puncak pada tahun2022 dibandingkan 2007, hal ini disebabkan oleh berkurangnya vegetasi hutan dan perubahan koefisien limpasan. Kata Kunci: DAS, Debit Puncak, Tutupan Lahan

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: DAS, Debit Puncak, Tutupan Lahan
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > Ilmu Kehutanan
B Philosophy. Psychology. Religion > Fakultas Kehutanan > Ilmu Kehutanan
Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat > Fakultas Kehutanan > Ilmu Kehutanan
Divisions: Library of Congress Subject Areas > B Philosophy. Psychology. Religion > Ilmu Kehutanan
Library of Congress Subject Areas > B Philosophy. Psychology. Religion > Fakultas Kehutanan > Ilmu Kehutanan
Fakultas Kehutanan > Ilmu Kehutanan
Depositing User: Unnamed user with email repo@umsb.ac.id
Date Deposited: 03 Sep 2024 08:04
Last Modified: 03 Sep 2024 08:04
URI: http://eprints.umsb.ac.id/id/eprint/2946

Actions (login required)

View Item View Item