Irvan Balman, Hakim (2022) POTENSI CADANGAN KARBON DI EKOSISTEM HUTAN MANGROVE NAGARI SUNGAI NYALO MUDIAK AIA KECAMATAN KOTO XI TARUSAN KABUPATEN PESISIR SELATAN. Other thesis, Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat.
Text
(171000254251012) Irvan Balman Hakim.pdf Download (3MB) |
Abstract
Hutan Mangrove merupakan hutan yang berada di wilayah pesisir pantai yang dipengaruhi oleh pasang surut air laut. Hutan memiliki beberapa manfaat yang salah satunya dapat menyerap karbon di atmosfer. Nilai karbon yang terkandung pada vegetasi mangrove merupakan potensi dari mangrove yang mampu menyimpan karbon (stock karbon) dalam bentuk biomassa. Penghitungan stok karbon dalam suatu ekosistem mangrove dapat digunakan untuk mengetahui kemampuan ekosistem mangrove tersebut dalam menyerap gas-gas yang menyebabkan pemanasan global. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui indeks nilai penting vegetasi dan potensi biomassa serta cadangan karbon yang tersimpan pada ekosistem hutan mangrove tersebut. Metode yang digunakan yaitu teknik survei lapangan (observasi). Pengumpulan data dilakukan dengan pengamatan langsung dilapangan dengan membuat Transek (jalur) sebanyak 4 jalur. Jalur dibuat plot ukuran 10 m x 10 m secara sistematis. Jumlah plot yang dibuat sebanyak 24 plot. Pengukuran biomassa pohon mangrove ditentukan berdasarkan data hasil pengukuran lingkar batang pohon dengan catatan jenis vegetasi yang dikalkulasikan dengan persamaan allometrik. Pendugaan jumlah karbon tersimpan dihitung dengan mengalikan 0,47 nilai biomassa pada pohon mangrove. Hasil penelitian di temukan sebanyak 2 spesies mangrove sejati yaitu Lumnitzera littorea dan Rhizopora apiculata, dan 1 mangrove ikutan yaitu Hibiscus tiliaceus dengan total keseluruhan sebanyak 293 individu. Indeks Nilai Penting dari vegetasi mangrove yang ditemukan memiliki total nilai sebesar 300 %. Total biomassa yang terdapat pada lokasi penelitian sebesar 16,34 Ton/Ha. Nilai karbon tersimpan yang terdapat pada vegetasi mangrove tersebut adalah 7,68 ton/ha. Jenis mangrove dengan simpanan karbon tertinggi adalah Rhizophora apiculata dengan nilai 4,10 Ton/Ha diikuti dengan jenis Lumnitzera littorea yang memiliki nilai sebesar 3,38 Ton/Ha dan simpanan karbon terendah diperoleh oleh jenis Hibiscus tiliaceus dengan nilai 0,20 Ton/Ha. Nilai serapan karbon dalam ekosistem mangrove Nagari Sungai Nyalo Mudiak Aia sebesar 528,97 Ton. Kata Kunci : Mangrove, Analisis Vegetasi, Indeks Nilai Penting, Biomassa, Karbon
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Mangrove, Analisis Vegetasi, Indeks Nilai Penting, Biomassa, Karbon |
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > Ilmu Kehutanan B Philosophy. Psychology. Religion > Fakultas Kehutanan > Ilmu Kehutanan Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat > Fakultas Kehutanan > Ilmu Kehutanan |
Divisions: | Library of Congress Subject Areas > B Philosophy. Psychology. Religion > Ilmu Kehutanan Library of Congress Subject Areas > B Philosophy. Psychology. Religion > Fakultas Kehutanan > Ilmu Kehutanan Fakultas Kehutanan > Ilmu Kehutanan |
Depositing User: | Unnamed user with email repo@umsb.ac.id |
Date Deposited: | 12 Sep 2024 03:14 |
Last Modified: | 12 Sep 2024 03:14 |
URI: | http://eprints.umsb.ac.id/id/eprint/2986 |
Actions (login required)
View Item |