Ripandi, Ripandi (2022) Gambaran Pengelolaan Limbah Medis Padat Di Rumah Sakit M.Natsir Solok Tahun 2022. Diploma thesis, UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SUMATERA BARAT.
Text
RIPANDI (191000213461059).pdf Download (2MB) |
Abstract
Limbah medis padat yang dihasilkan oleh rumah sakit jika tidak dikelola dengan baik dapat mencemari lingkungan sekitar. Pengelolaan limbah medis padat diatur dalam Permenkes No. 7 Tahun 2019 tentang kesehatan lingkungan rumah sakit, Proses pengelolaan terhadap limbah medias padat diawali dengan tahapan Pemilahan, Pewadahan, Pengangkutan, Penyimpanan Sementara dan Pengolahan akhir. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses pengelolaan limbah medis padat di Rumah Sakit M. Natsir Solok. Penelitian ini dilakukan di Rumah Sakit M. Natsir Solok menggunakan metode penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Subjek penelitian ini terdiri dari 1 orang kepala unit sanitasi, 1 orang kepala tim PPI, 1 orang kepala ruangan keperawatan, 2 orang Cleaning Service dan 2 orang staff unit sanitasi. Instrumen penelitian ini yaitu Observasi dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengelolaan limbah medis padat di RS M. Natsir Solok mengacu pada Permenkes No.7 Tahun 2019 tentang kesehatan lingkungan rumah sakit namun pada saat dilapangan masih ditemukan kekurangan dalam pengelolaan limbah medis padat seperti trolly yang tidak memiliki tutup pada saat pengangkutan dari ruangan ke TPS. Kesimpulan dari penelitian ini adalah pengelolaan limbah medis padat di RS M. Natsir Solok sudah sesuai dengan Permenkes No.7 Tahun 2019 tentang kesehatan lingkungan rumah sakit. Pengelolaan limbah medis padat harus diperhatikan secara maksimal agar limbah yang dihasilkan tidak mencemari lingkungan. Kata kunci : Limbah, Medis, Padat, B3
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Administrasi Rumah Sakit N Fine Arts > Fakultas Kesehatan > Administrasi Rumah Sakit Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat > Fakultas Kesehatan > Administrasi Rumah Sakit |
Divisions: | Library of Congress Subject Areas > Administrasi Rumah Sakit Library of Congress Subject Areas > N Fine Arts > Fakultas Kesehatan > Administrasi Rumah Sakit Fakultas Kesehatan > Administrasi Rumah Sakit |
Depositing User: | Unnamed user with email repo@umsb.ac.id |
Date Deposited: | 28 Nov 2022 04:45 |
Last Modified: | 28 Nov 2022 04:45 |
URI: | http://eprints.umsb.ac.id/id/eprint/622 |
Actions (login required)
View Item |