Perbandingan Perhitungan Tebal Perkerasan Lentur Dengan MDPJ 2017 dan Metode Analisa Komponen 1987 (Studi Kasus Jalan Subarang Taram Kabupaten Lima Puluh Kota)

Ahlul, Nazar (2022) Perbandingan Perhitungan Tebal Perkerasan Lentur Dengan MDPJ 2017 dan Metode Analisa Komponen 1987 (Studi Kasus Jalan Subarang Taram Kabupaten Lima Puluh Kota). Other thesis, UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SUMATERA BARAT.

[img] Text
SKRIPSI_Teknik Sipil_Ahlul Nazar_191000222201152..pdf

Download (6MB)

Abstract

Jalan merupakan sarana transportasi darat yang digunakan pengguna jalan sebagai jalur perpindahan dari suatu tempat ke tempat tujuan dan juga memegang peranan sangat penting untuk menunjang pertumbuhan ekonomi. Untuk itu diperlukan penambahan kapasitas jalan raya yang memenuhi unsur keselamatan pengguna jalan dan tidak mengganggu ekosistem di sekitarnya yang beriringan dengan meningkatnya kebutuhan sarana transportasi sehingga dapat menjangkau daerah kecil. Namun pada saat sekarang banyak ditemui jalan yang mengalami kerusakan seperti jalan Subarang Taram, Kabupaten Limapuluh kota. Pada titik tertentu,jalan ini mengalami kondisi sangat memprihatinkan. Kondisi jalan yang mengalami kerusakan pada jalan Subarang ini berupa jalan yang berlobang, retak buaya, tambalan, pelepasan butiran, retak pinggir sehingga mengganggu kenyamanan dan keamanan pengguna jalan. Pengambilan judul ini bertujuan untuk menghitung tebal perkerasan lentur (Flexible Pavement) dengan menggunakan metode Bina Marga 2017 dan metode Analisa Komponen 1987. Perhitungan untuk mengetahui ketebalan perkerasan jalan ini menggunakan dua metode, yaitu metode bina marga 2017 dan metode analisa komponen 1987. Perhitungan untuk perkerasan jalan ini diawali dengan menghitung data tanah, menghitung lalu lintas kendaraan, dan menghitung tebal perkerasan untuk masing-masing metode. Untuk metode bina marga 2017 didapat lapisan AC WC 40 mm, AC BC 60 mm, AC Base 0 mm, LPA Kelas A 400 mm. Metode analisa komponen 1987 didapat laston 75 mm, batu pecah kelas A 200 mm, dan sirtu kelas A 110 mm. Kata Kunci : Jalan, Perkerasan Lentur, Lalu Lintas

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > Teknik Sipil
Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat > Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Divisions: Library of Congress Subject Areas > B Philosophy. Psychology. Religion > Teknik Sipil
Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: Unnamed user with email repo@umsb.ac.id
Date Deposited: 24 Dec 2022 07:12
Last Modified: 24 Dec 2022 07:12
URI: http://eprints.umsb.ac.id/id/eprint/788

Actions (login required)

View Item View Item