STRATEGI BAURAN PEMASARAN TERHADAP MINAT MAHASISWA MEMILIH FAKULTAS PARIWISATA UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SUMATERA BARAT

Rika, Dwiana (2024) STRATEGI BAURAN PEMASARAN TERHADAP MINAT MAHASISWA MEMILIH FAKULTAS PARIWISATA UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SUMATERA BARAT. Other thesis, UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SUMATERA BARAT.

[img] Text
20240026 Rika Dwiana.pdf

Download (5MB)

Abstract

FAKULTAS PARIWISATA PROGRAM STUDI PERHOTELAN Tugas Akhir, 20 Agustus 2024 Rika Dwiana Strategi Bauran Pemasaran Terhadap Minat Mahasiswa Memilih Fakultas Pariwisata Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh bauran pemasaran terhadap minat mahasiswa dalam memilih Fakultas Pariwisata Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat. Sebagai salah satu universitas yang memiliki fakultas pariwisata di Sumatera Barat, Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat harus berkompetisi dengan perguruan tinggi lainnya melalui strategi pemasaran yang efektif. Bauran pemasaran, yang meliputi produk, harga, tempat, promosi, orang, proses, dan bukti fisik, menjadi elemen kunci dalam menarik minat calon mahasiswa. Penelitian ini berfokus pada mengidentifikasi elemen bauran pemasaran yang paling signifikan dalam mempengaruhi keputusan calon mahasiswa. Pendekatan yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif eksplorasi, termasuk analisis SWOT untuk mengevaluasi faktor internal dan eksternal fakultas. Data dikumpulkan melalui kuesioner yang disebarkan kepada mahasiswa yang telah memilih Program Studi Perhotelan dan Usaha Perjalanan Wisata di Fakultas Pariwisata. Analisis meliputi uji regresi untuk menilai pengaruh elemen bauran pemasaran dan analisis SWOT untuk mengidentifikasi kekuatan, kelemahan, peluang, dan ancaman. Hasil menunjukkan bahwa dari tujuh elemen bauran pemasaran, hanya harga dan bukti fisik yang memiliki pengaruh signifikan terhadap minat mahasiswa. Elemen lainnya tidak berpengaruh signifikan. Analisis SWOT mengidentifikasi kekuatan fakultas pada harga kompetitif dan fasilitas memadai, kelemahan dalam promosi dan fasilitas tambahan, serta peluang dalam pemanfaatan media sosial. Ancaman termasuk persaingan ketat dari kampus lain dengan fasilitas lebih baik atau harga bersaing. Penelitian ini merekomendasikan penetapan harga yang kompetitif, perbaikan promosi, dan penggunaan media sosial untuk menarik minat calon mahasiswa Kata Kunci : Strategi,Bauran Pemasaran, Minat Mahasiswa

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > Perhotelan
D History General and Old World > Fakultas Pariwisata > Perhotelan
Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat > Fakultas Pariwisata > Perhotelan
Divisions: Library of Congress Subject Areas > G Geography. Anthropology. Recreation > Perhotelan
Library of Congress Subject Areas > D History General and Old World > Fakultas Pariwisata > Perhotelan
Fakultas Pariwisata > Perhotelan
Depositing User: Unnamed user with email repo@umsb.ac.id
Date Deposited: 24 Oct 2024 08:46
Last Modified: 24 Oct 2024 08:46
URI: http://eprints.umsb.ac.id/id/eprint/3241

Actions (login required)

View Item View Item