Gambaran Faktor Penyebab Kerusakan Fisik Berkas Rekam Medis Di Filling Rumah Sakit Madina Bukittinggi

Monalisa, Monalisa (2022) Gambaran Faktor Penyebab Kerusakan Fisik Berkas Rekam Medis Di Filling Rumah Sakit Madina Bukittinggi. Diploma thesis, UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SUMATERA BARAT.

[img] Text
KTI.MONALISA.pdf

Download (23MB)

Abstract

Rekam medis merupakan berkas yang sangat penting berisikan rekaman pelayanan medis pasien, sehingga rekam medis dapat memberikan informasi yang akurat dan berkesinambungan, berdasarkan hasil observasi di lapangan ditemukan adanya faktor penyebab kerusakan pada dokumen rekam medis. penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran faktor penyebab kerusakan fisik berkas rekam medis di filling rumah sakit madina bukittinggi tahun 2022. jenis penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif yang meneliti tentang gambaran faktor penyebab kerusakan fisik rekam medis yang telah dilakukan diruang filling rumah sakit madina bukittinggi pada tanggal 20 s/d 21 Mei 2022. Populasi pada penelitian ini adalah berkas rekam medis satu tahun terakhir. teknik pengambilan sampel menggunakan rumus slivin yaitu sebanyak 100 berkas rekam medis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kurang dari setengan 38 (0.38%) terdapat berkas rekam medis mengalami kerusakan faktor penyebab kerusakan dokumen rekam medis terbanyak adalah faktor kapasitas rak, faktor kertas dan faktor tinta serta faktor lem. Penyebab kerusakan dokumen yang menjadi temuan penelitian adalah kurangnya sarana penyimpanan seperti rak, penggunaan kualitas kertas, dan kualitas tinta. Dapat disimpulkan bahwa Sebanyak (65.0%) file yang berada di rak dikatakan baik dan 35% file rekam medis dikatakan rusak, sebanyak (98%.0) kualitas kertas yang berada dirak dikatakan baik dan (2.0%) file rekam medis dikatakan rusak, sebanyak (99.0%) kualitas tinta berkas rekam medis yang berada dirak dikatakan baik dan (1.0%) file rekam medis dikatakan rusak sebanyak (100%) kualitas lem berkas rekam medis yang berada di rak dikatakan baik.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Administrasi Rumah Sakit
N Fine Arts > Fakultas Kesehatan > Administrasi Rumah Sakit
Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat > Fakultas Kesehatan > Administrasi Rumah Sakit
Divisions: Library of Congress Subject Areas > Administrasi Rumah Sakit
Library of Congress Subject Areas > N Fine Arts > Fakultas Kesehatan > Administrasi Rumah Sakit
Fakultas Kesehatan > Administrasi Rumah Sakit
Depositing User: Unnamed user with email repo@umsb.ac.id
Date Deposited: 28 Nov 2022 02:53
Last Modified: 28 Nov 2022 02:53
URI: http://eprints.umsb.ac.id/id/eprint/608

Actions (login required)

View Item View Item