Penerapan Metode Rekayasa Menu (Menu Engineering) Untuk Menentukan Klasifikasi Menu Item Pada Sejalan Coffehouse Kabupaten solok

Siti, Mirza Hanafiah (2022) Penerapan Metode Rekayasa Menu (Menu Engineering) Untuk Menentukan Klasifikasi Menu Item Pada Sejalan Coffehouse Kabupaten solok. Diploma thesis, UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SUMATERA BARAT.

[img] Text
(181000293302014) Siti Mirza Hanafiah (1).pdf

Download (4MB)

Abstract

Kafe, sering juga juga disebut coffeehouse, coffee shop, atau cafe, merupakan istilah yang digunakan untuk tempat yang melayani pesanan kopi atau minuman hangat lainnya. kafe memiliki karakteristik seperti bar atau restoran, tapi berbeda dengan kafetaria. menu memuat daftar harga per porsi sehingga membuat konsumen mengetahui dari awal jenis makanan yang sesuai dengan uang yang dibawanya. Penelitian ini memakai tipe penelitian deskriptif dengan metode kuantitatif. Penelitian berlokasi di Sejalan Coffeehouse Jln. Selayo Tanang Bukit Sileh, Kecamatan Lembang Jaya, Kabupaten Solok, Sumatera Barat. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah rekayasa menu (menu engineering) (X) variabel terikat penelitian ini adalah klasifikasi menu item (Y). Dari 60 item menu dapat dilihat hasilnya yaitu pada jenis menu Drink Espresso Based mempunyai 9 item menu yang memiliki tingkat popularitas (MM%) sebesar 8% dengan tingkat keuntungan (CM) sebesar Rp. 5.989.000, jenis menu Drink Signature mempunyai 4 item menu yang memiliki tingkat popularitas (MM%) sebesar 18% dengan tingkat keuntungan (CM) sebesar Rp. 1.460.000, jenis menu Drink Smoothies mempunyai 11 item menu yang memiliki tingkat popularitas (MM%) sebesar 6% dengan memberikan keuntungan (CM) sebesar Rp. 4.555.00, jenis menu Drink Squash and Frappe mempunyai 4 item menu yang memiliki tingkat popularitas (MM%) sebesar 18% dengan tingkat keuntungan (CM) sebesar Rp. 1.159.000, jenis menu Snacks mempunyai 11 item menu yang memiliki tingkat popularitas (MM%) sebesar 6% dengan tingkat keuntungan (CM) sebesar Rp. 3.650.000, dan jenis menu Food (main course) mempunyai 21 item menu yang memiliki tingkat popularitas (MM%) sebesar 3% dengan tingkat keuntungan (CM) sebesar Rp. 15.176.000. Dari 60 item menu tersebut, klasifikasi ke dalam posisi Star terbagi menjadi 22 item menu, Posisi Plowhorse terbagi menjadi 19 item menu, Posisi Puzzle terbagi menjadi 13 item menu, posisi Dog terbagi atas 6 item menu. Kata Kunci: Rekayasa Menu (Menu Engineering), dan Klasifikasi Menu Item (Star, Plowhorse, Puzzle, Dog).

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > Perhotelan
D History General and Old World > Fakultas Pariwisata > Perhotelan
Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat > Fakultas Pariwisata > Perhotelan
Divisions: Library of Congress Subject Areas > G Geography. Anthropology. Recreation > Perhotelan
Library of Congress Subject Areas > D History General and Old World > Fakultas Pariwisata > Perhotelan
Fakultas Pariwisata > Perhotelan
Depositing User: Unnamed user with email repo@umsb.ac.id
Date Deposited: 06 Dec 2022 04:28
Last Modified: 06 Dec 2022 04:28
URI: http://eprints.umsb.ac.id/id/eprint/648

Actions (login required)

View Item View Item