TINJAUAN YURIDIS PERTIMBANGAN HAKIM ATAS PERKARA NOMOR 10/ Pid.Sus-Anak/ 2021 /PN.Pdg TENTANG TINDAK PIDANA PENCABULAN YANG DILAKUKAN OLEH ANAK

Gisella, Cindy Syafitri (2022) TINJAUAN YURIDIS PERTIMBANGAN HAKIM ATAS PERKARA NOMOR 10/ Pid.Sus-Anak/ 2021 /PN.Pdg TENTANG TINDAK PIDANA PENCABULAN YANG DILAKUKAN OLEH ANAK. Diploma thesis, Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat.

[img] Text
18157 GISELLA CINDY SYAFITRI.pdf

Download (6MB)

Abstract

Memasuki kehidupan anak-anak tidak serta merta berjalan dengan mulus. Karena fakta di lapangan, anak sering bermasalah dengan adanya kenakalan anak bahkan berorientasi pada perilaku kriminal. Dewasa ini banyak sekali anak-anak yang terlibat dalam tindak pidana kejahatan seksual seperti pencabulan, baik itu anak sebagai korban pencabulan maupun anak sebagai pelaku pencabulan. Hal ini tentunya sangat memprihatinkan, karena dampak yang ditimbulkan dari perbuatan yang dilakukan oleh anak tadi dapat mempengaruhi masa depan si anak, terlebih masa depan korban. Dengan permasalahan yang ada tersebut terdapat rumusan masalah diantaranya : 1. Bagaimana Pertimbangan Hakim Dalam Memutus Tindak Pidana Pencabulan Yang Dilakukan Oleh Anak Dalam Perkara Nomor 10/Pid.Sus-Anak/2021/PN.Pdg. 2. Apakah Pertimbangan Hakim Dalam Perkara Nomor 10/Pid.Sus-Anak/2021/PN.Pdg Tentang Tindak Pidana Pencabulan Yang Dilakukan Oleh Anak Sudah Sesuai Dengan Peraturan Perundang-undangan Yang Berlaku?. Metode penelitian ini menggunakan jenis penelitian hukum normatif yang bersifat deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa melihat dari pertimbangan hakimnya, hakim lebih melihat kepada pertimbangan yuridis daripada non-yuridis, karena hakim lebih melihat kepada fakta-fakta hukumnya apakah perbuatan pidana yang dilakukan oleh anak terbukti atau tidak. Hal ini bisa dilihat dari keterangan saksi, alat bukti, keterangan terdakwa, kemudian bukti Visum Et Repertum. Tapi seharusnya hakim juga harus melihat pada sisi korban dari kasus tersebut. Putusan hakim dalam menjatuhkan pidana hendaknya mempertimbangkan kerugian yang dialami oleh korban agar dalam penjatuhan hukuman terhadap pelaku dapat memberikan efek jera untuk tidak melakukan perbuatan yang merugikan orang lain.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Library of Congress Subject Areas > P Language and Literature > Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Unnamed user with email repo@umsb.ac.id
Date Deposited: 23 Jan 2024 01:58
Last Modified: 23 Jan 2024 01:58
URI: http://eprints.umsb.ac.id/id/eprint/2077

Actions (login required)

View Item View Item