Muhammad, Fadhlan Azhari (2023) ANALISIS PENGARUH HAMBATAN SAMPING AKIBAT AKTIFITAS PASAR TERHADAP KINERJA JALAN (STUDI KASUS: PASAR AHAD NAGARI MANINJAU KAB. AGAM). Diploma thesis, Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat.
Text
191000222201081 MUHAMMAD FADHLAN AZHARI.pdf Download (38MB) |
Abstract
Nagari Maninjau yang terletak di Kecamatan Tanjung Raya, Kabupaten Agam, Provinsi Sumatera Barat memiliki sebuah pasar yang disebut Pasar Ahad atau Akaik. Peningkatan jumlah penduduk, jumlah kendaraan dan aktifitas di Nagari Maninjau khususnya Pasar Ahad atau Akaik menimbulkan sebuah masalah. Masalah yang terjadi saat ini adalah masalah kemacetan lalu lintas, hambatan samping yang diakibatkan oleh aktivitas pasar yang menggunakan ruas jalan sebagai lahan berjualan dan juga area parkir. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalahh kuantitatif. Penelitian yang dilakukan berupa survei volume lalu lintas untuk melihat tingkat kepadatan kendaraan, kemudian survei hambatan samping untuk melihat besarnya pengaruh gangguan lalu lintas. Metode analisa data atau Perhitungan yang digunakan yaitu Pedoman Kapasitas Jalan Indonesia (PKJI 2014) untuk jalan luar kota. Analisa data dan pembahasan dilakukan untuk menentukan volume lalu lintas pada mobil penumpang, kapasitas derajat kejenuhan, derajat iringan, karakteristik hambatan samping untuk menentukan jenis hambatan samping, dan tingkat pelayanan. Berdasarkan penelitian hasil dari perhitungan PKJI 2014, maka didapatkan nilai derajat kejenuhan pada hari minggu yaitu 0.456, pada hari sabtu yaitu 0.250, pada hari senin yaitu 0.252 dengan jumlah volume kendaraan pada hari minggu yaitu 934.2 skr/jam, pada hari sabtu yaitu 639.8 skr/jam, pada hari senin yaitu 646.4 skr/jam sementara kapasitas ruas jalan pada hari minggu yaitu 2047, pada hari sabtu yaitu 2559, pada hari senin yaitu 2559 skr/jam. Menurut perhitungan PKJI 2014 tingkat pelayanan berada pada nilai C. Tingkat hambatan samping sangat mempengaruhi penurunan kinerja jalan untuk itu diperlukan solusi penanganan seperti pengandaan lahan parkir, pengadaan rambu – rambu lalu lintas serta penertiban aktifitas pedagang kaki lima serta kesadaran bersama pengguna jalan untuk tertib dan taat saat berkendara.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > Teknik Sipil Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat > Fakultas Teknik > Teknik Sipil |
Divisions: | Library of Congress Subject Areas > B Philosophy. Psychology. Religion > Teknik Sipil Fakultas Teknik > Teknik Sipil |
Depositing User: | Unnamed user with email repo@umsb.ac.id |
Date Deposited: | 05 Feb 2024 02:49 |
Last Modified: | 05 Feb 2024 02:49 |
URI: | http://eprints.umsb.ac.id/id/eprint/2317 |
Actions (login required)
View Item |