Perencanaan Struktur Atas Gedung Pusat Pembelajaran MTs Muhammadiyah Lima Kaum Kabupaten Tanah Datar

Putri, Rahma Yenni (2023) Perencanaan Struktur Atas Gedung Pusat Pembelajaran MTs Muhammadiyah Lima Kaum Kabupaten Tanah Datar. Other thesis, Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat.

[img] Text
19106 Putri Rahma Yenni.pdf

Download (9MB)

Abstract

Faktor penting dari perencanaan struktur bangunan yaitu analisis struktur yang akan menjadi pedoman untuk menentukan dimensi elemen struktur yang dibutuhkan. Tujuan penelitian ini yaitu mempelajari dan memahami tentang perencanaan struktur beton bertulang dan menentukan dimensi suatu struktur beserta penulangannya berdasarkan aturan yang sudah ditetapkan. Jumlah santri di daerah ini juga mempengaruhi kapasitas sarana terutama pada ruang kelasnya akan ditingkatkan atau dilakukan perbaikan secara menyeluruh pada bangunan tersebut, salah satu penyebabnya dikarenakan bencana seperti kebakaran yang terjadi pada tanggal 26 Desember 2022. Hal ini menjadi salah satu dasar untuk merencanakan Gedung Pusat Pembelajaran MTs Muhammadiyah Lima Kaum Kabupaten Tanah Datar yang terdiri dari 3 lantai dan diantaranya ruang kelas sebanyak 12 ruang, ruang perpustakaan, ruang aula, ruang guru, kantin dan labor. Dari hasil analisis struktur menggunakan SAP2000 versi 14 didapatkan hasilnya yaitu pada perencanaan balok, kolom dan pelat menggunakan kapasitas tarik baja fy = 400 MPa dan kapasitas tekan beton fc’ = 24,9 MPa dengan perencanaan balok dengan ukuran B1 = 50 cm x 30 cm dengan tulangan utama tarik 9D16 dan tekan 5D16, B2 = 40 cm x 25 cm dengan tulangan utama tarik 6D13 dan 3D13. Perencanaan kolom didapatkan dengan ukuran K1 = 60 cm x 60 cm dengan tulangan utama 24D19 dan K2 = 50 cm x 50 cm dengan tulangan utama 20D19. Perencanaan Pelat didapatkan dengan ketebalan 15 cm dengan tulangan arah x = ∅ 10 -150 dan arah y = ∅ 10 150. Kata kunci : Struktur, Gedung, Sarana, SAP2000

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > Teknik Sipil
Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat > Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Divisions: Library of Congress Subject Areas > B Philosophy. Psychology. Religion > Teknik Sipil
Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: Unnamed user with email repo@umsb.ac.id
Date Deposited: 10 Jun 2024 02:20
Last Modified: 10 Jun 2024 02:20
URI: http://eprints.umsb.ac.id/id/eprint/2671

Actions (login required)

View Item View Item