KEMAMPUAN GURU TPQ DALAM MEMAHAMI TAJWID DAN DAMPAKNYA TERHADAP PEMBELAJARAN BTQ DI KECAMATAN LATINA KOTA PAYAKUMBUH

Fitria, Sartika (2021) KEMAMPUAN GURU TPQ DALAM MEMAHAMI TAJWID DAN DAMPAKNYA TERHADAP PEMBELAJARAN BTQ DI KECAMATAN LATINA KOTA PAYAKUMBUH. Masters thesis, Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat.

[img] Text
(190600286108023)_FITRIA SARTIKA.pdf

Download (6MB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pentingnya ilmu tajwid untuk dikuasai seorang muslim dalam mempelajari dan membaca al-Qur’an, apalagi bagi guru- guru yang mengajar santri baca tulis al-Qur’an di TPQ. Namun, dari hasil sertifikasi yang diperoleh oleh guru-guru TPQ, terlihat bahwa kemampuan guru dalam menguasai ilmu tajwid sangat beragam, khususnya bagi guru dari Kecamatan Lampasi Tigo Nagori Kota Payakumbuh. Maka penulis tertarik untuk melakukan penelitian lebih mendalam untuk mengetahui kemampuan guru-guru TPQ tersebut dalam menguasai ilmu tajwid, melihat bagaimana pelaksanaan pembelajaran yang dilakukan di TPQ, dan menganalisis dampak penguasaan tajwid guru terhadap hasil pembelajaran Baca Tulis al-Qur’an peserta didik di TPQ. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif kuantitatif atau metode penelitian campuran (mixed methods). Penelitian dilakukan terhadap 7 orang guru dan pimpinan serta 20 orang santri TPQ di Kecamatan Lamposi Tigo Nagari Kota Payakumbuh Sumatera Barat. Data dikumpulkan melalui wawancara, observasi, dan studi dokumentasi, serta tes tertulis. Data dianalisis menggunakan analisis kualitatif, yaitu reduksi data, display data, dan penarikan kesimpulan, serta analisis kuantitatif. Analisis data kualitatif digunakan dalam mengumpulkan informasi tentang kemampuan guru TPQ dalam menguasai ilmu tajwid secara teori dan praktik, kemudian pelaksanaan pembelajaran BTQ peserta didik di TPQ tersebut. Sedangkan analisis data kuantitatif digunakan untuk menganalisis tingkat signifikasi pengaruh penguasaan tajwid guru terhadap hasil pembelajaran BTQ peserta didik di TPQ dengan memanfaatkan microsoft excel 2007. Berdasarkan hasil penelitian, ditemukan bahwa: Pertama, dalam menguasai ilmu tajwid, guru TPQ di Latina Kota Payakumbuh semuanya sudah menguasai secara praktik, tetapi secara teoritis belum semua mengetahuinya dalam beberapa istilah serta hukum tertentu yang terdapat dalam ilmu tajwid. Kedua, pelaksanaan kegiatan BTQ di TPQ Latina Payakumbuh dilaksanakan dengan jadwal yang tidak jauh berbeda setiap TPQ yang ada, hanya saja waktunya tidak sama. Guru TPQ belum mempersiapkan pembelajaran dengan RPP, kurikulum pembelajaran belum mengacu kepada suatu panduan tertentu, metode yang digunakan ialah metode iqra’ talaqqi, dan tilawati, serta metode lainnya sesuai kebutuhan santri, dan kegiatan BTQ belum diadakan evaluasi yang jelas dan terukur. Ketiga, hasil pembelajaran BTQ santri menunjukkan bahwa belum terdapat pengaruh yang siginifikan antara kemampuan guru dalam menguasai tajwid terhadap hasil pembelajaran BTQ santri. Sehingga kemampuan guru dalam menguasai tajwid hanya berpengaruh sebesar 19,38% terhadap hasil BTQ santri, sementara sisanya 80, 62% dipengaruhi oleh faktor lain. Kata kunci: Ilmu Tajwid, Guru TPQ, Pembelajaran BTQ.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Ilmu Tajwid, Guru TPQ, Pembelajaran BTQ
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > S2 Pendidikan Agama Islam
T Technology > Fakultas Pasca Sarjana > S2 Pendidikan Agama Islam
Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat > Fakultas Pasca Sarjana > S2 Pendidikan Agama Islam
Divisions: Library of Congress Subject Areas > B Philosophy. Psychology. Religion > S2 Pendidikan Agama Islam
Library of Congress Subject Areas > T Technology > Fakultas Pasca Sarjana > S2 Pendidikan Agama Islam
Fakultas Pasca Sarjana > S2 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Unnamed user with email repo@umsb.ac.id
Date Deposited: 16 Jul 2024 03:21
Last Modified: 28 Aug 2024 02:33
URI: http://eprints.umsb.ac.id/id/eprint/2781

Actions (login required)

View Item View Item