Iwel, Darlina (2017) KORELASI DISIPLIN DENGAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS IV SEKOLAH DASAR NEGERI DI KENAGARIAN LANGKI KECAMATAN TANJUNG GADANG KABUPATEN SIJUNJUNG. Other thesis, Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat.
Text
26. SKRIPSI IWEL DARLINA.pdf Download (24MB) |
Abstract
Latar belakang masalah: Berdasarkan observasi, peneliti menemukan beberapa fenomena. 1) Masih ada peserta didik yang terlambat masuk kelas. 2) Masih terdapat peserta didik tidak disiplin dalam belajar. 3) Tidak membawa perlengakapan belajar. 4) Tidak mengumpulkan tugas tepat waktu. 5) Menganggu teman dalam belajar, tidak memakai atribut lengkap. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah. 1) Bagaimanakah gambaran disiplin peserta didik Kelas IV di Sekolah Dasar Negeri Di Kenagarian Langki. 2) Bagaimanakah gambaran hasil belajar peserta didik Kelas IV di Sekolah Dasar Negeri Di Kenagarian Langki. 3) Apakah terdapat hubungan antara disiplin dengan hasil belajar peserta didik Kelas IV di Sekolah Dasar Negeri Di Kanagarian Langki. Tujuan penelitian ini adalah: 1) Untuk mengetahui bagaimana gambaran disiplin peserta didik Kelas IV di Sekolah Dasar Negeri di Kenagarian Langki. 2) Untuk mengetahui bagaimana gambaran hasil belajar peserta didik Kelas IV di Sekolah Dasar Negeri Di Kenagarian Langki. 3) Untuk mengetahui apakah terdapat hubungan antara disiplin dengan hasil belajar peserta didik Kelas IV Di Sekolah Dasar Negeri Di Kenagarian Langki. Dalam penelitian ini, penulis menggunakan pendekatan kuantitatif jenis penelitian korelasional, yaitu menghubungkan antara dua variabel dengan menggunakan angka-angka. Disiplin variabel (X) dan Hasil Belajar variabel (Y). Populasi dalam penelitian ini adalah peserta didik Kelas IV Sekolah Dasar Negeri Di Kenagarian Langki Kecamatan Tanjung Gadang Kabupaten Sijunjung yang berjumlah 40 orang, jadi penelitian ini disebut penelitian populasi. Hasil penelitian ini adalah: 1) Disiplin Peserta Didik Kelas IV Sekolah Dasar Negeri di Kenagarian Langki Kecamatan Tanjung Gadang Kabupaten Sijunjung Rendah. 2) Hasil Belajar Peserta Didik Kelas IV Sekolah Dasar Negeri di Kenagarian Langki Kecamatan Tanjung Gadang Kabupaten Sijunjung Rendah. 3) Terdapat Hubungan Antara Disiplin Dengan Hasil Belajar Peserta Didik Kelas IV Sekolah Dasar Negeri di Kenagarian Langki Kecamatan Tanjung Gadang Kabupaten Sijunjung. Saran peneliti setelah melakukan penelitian ini, agar kepala Sekolah dan para guru, serta orang tua dapat memberikan arahan bimbingan, dan perhatian serta fasilitas belajar dan meningkatkan disiplin agar dapat mencapai pendidikan serta dapat meningktkan hasil belajar yang maksimal.
Actions (login required)
View Item |