Zainul, Zainul (2021) IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN JARAK JAUH DI LUAR JARINGAN PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAAN AGAMA ISLAM DI MASA COVID-19 DI SEKOLAH DASAR NEGERI 10 LUBUK LAYANG KECAMATAN RAO SELATAN KABUPATEN PASAMAN. Masters thesis, Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat.
Text
TESIS ZAINUL.pdf Download (5MB) |
Abstract
Tujuan penelitian ini ada empat yaitu; Pertama, untuk mengetahui bagaimana penerapan pembelajaran Pendidikan Agama Islam berbasis Pembelajaran jarak jauh di SD Negeri 10 Lubuk Layang. Kedua, untuk mengetahui bagaimana Pelaksanaan pembelajaran Pendidikan agama islam berbasis Pembelajaran jarak jauh luar jaringan di SD Negeri 10 Lubuk Layang. Ketiga, untuk mengetahui bagaimana Pengawasan Pembelajaran pembelajaran Pendidikan agama islam berbasis Pembelajaran jarak jauh di SD Negeri 10 Lubuk Layang. Keempat, untuk mengetahui apa Hambatan Hambatan Pembelajaran Pendidkan agama islam berbasis Pembelajaran jarak jauh di SD Negeri 10 Lubuk Layang. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif, dengan menggunakan metode deskriptif. Lokasi penelitian ini adalah Sekolah Dasar Negeri 10 Lubuk Layang, kecamatan Rao Selatan Kabupaten Pasaman. Pengumpulan data ini dengan cara observasi, wawancara, dan Dokumentasi. Analisis data yang ingin di lakukaan dengan memberi makna terhadap data yang berhasil di kumpulkan dan dari makna itulah ditarik suatu kesimpulan. Hasil penelitian ini ada empat. Pertama, penerapan pembelajaran Pendidikan Agama Islam berbasis Pembelajaran jarak jauh di SD Negeri 10 Lubuk Layang sudah memiliki perangkat pembelajaran yang baik. Kedua, Pelaksanaan pembelajaran Pendidikan agama islam berbasis Pembelajaran jarak jauh luar jaringan di SD Negeri 10 Lubuk Layang menggunakan lembaran tugas siswa cukup baik. Ketiga,Pengawasan pembelajaran Pendidikan agama islam berbasis Pembelajaran jarak jauh di SD Negeri 10 Lubuk Layang cukup baik. Keempat, hambatan Pembelajaran Pendidkan agama islam berbasis Pembelajaran jarak jauh di SD Negeri 10 Lubuk Layang masih banyak. Hambatan yang ditemukan baik berupa hambatan sosial, ekonomi, dan pendidikan orangtua siswa yang menjadi salah satu latar belakang tercapainya tujuan pembelajaran secara maksimal. kata kunci: Implementasi Pembelajaran Jarak jauh pada Mata pelajaran Pendidikan Agama Islam, dan pandemi Covid-19
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Implementasi Pembelajaran Jarak jauh pada Mata pelajaran Pendidikan Agama Islam, dan pandemi Covid-19 |
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > S2 Pendidikan Agama Islam T Technology > Fakultas Pasca Sarjana > S2 Pendidikan Agama Islam Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat > Fakultas Pasca Sarjana > S2 Pendidikan Agama Islam |
Divisions: | Library of Congress Subject Areas > B Philosophy. Psychology. Religion > S2 Pendidikan Agama Islam Library of Congress Subject Areas > T Technology > Fakultas Pasca Sarjana > S2 Pendidikan Agama Islam Fakultas Pasca Sarjana > S2 Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Unnamed user with email repo@umsb.ac.id |
Date Deposited: | 02 Aug 2024 07:40 |
Last Modified: | 28 Aug 2024 02:52 |
URI: | http://eprints.umsb.ac.id/id/eprint/2888 |
Actions (login required)
View Item |