Lisi, Fakilbi (2018) PENINGKATAN HASIL BELAJAR ILMU PENGETAHUAN ALAM MENGGUNAKAN MEDIA AUDIO VISUAL PADA PESERTA DIDIK KELAS V SEKOLAH DASAR NEGERI 19 LUBUK ALUNG. Other thesis, Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat.
Text
Skripsi Lisi pdf.pdf Download (5MB) |
Abstract
Penelitian berawal dari dri kenyataan di kelas V sekolah dasar negeri 19 lubuk alung. Dalam pembelajaran guru belum menggunakan media yang sesuai dengan materi pembelajaran, kurangnya rasa percaya diri peserta didik dalam mengemukakakan pendapat, kurangnya pemahaman peserta didik dalam pembelajaran dan sering terlihat bosan, sehingga mengakibatkan rendahnya hasil belajar peserta didik. Tujuan penelitian ini mendeskripsikan perencaaan, pelaksanaan dan peningkatan hasil belajar peserta didik pada pembelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) dengan menggunakan media audio visual di kelas V Sekolah Dasar Negeri 19 Lubuk Alung. Jenis penelitian adalah penelitian tindakan kelas dengan menggunakan pendekatan kuantitatif dan kualitatif. Subjek penelitian adalah peserta didik kelas V Sekolah Dasar Negeri 19 Lubuk Alung, dengan jumlah peserta didik 25 orang yang terdiri dari 15 putra dan 10 putri tahun ajaran 2017/2018, penelitian ini dilaksanakan 2 siklus, setiap siklus terdiri dari 2 kali pertemuan meliputi perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Keberhasilan dalam penelitian ini mengalami peningkatan dari siklus ke siklus. Dimana hasil RPP siklus I dengan niali rata-rata 70% pada siklus II dengan nilai rata-rata 85% dari aspek guru pada siklus I dengan nilai rata-rata 67,5% pada siklus II dengan rata-rata 90%, dari aspek peserta didik pada siklus I dengan nilai rata-rata 66,25% pada siklus II dengan nilai rata-rata 86,25%. Hasil belajar pada siklus I hal ini menunjukkan bahwa diperoleh nilai rata-rata 66,61%, meningkat pada siklus II dengan nilai rata-rata 80,91%, dengan demikian dapat disimpulkan penggunaan media audio visual dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik. Saran: Guru dan sekolah hendaknya melaksanakan pembelajaran dengan menggunakan media yang bervariasi terutama media audio visual yang tepat menurut peneliti untuk membangkitkan semangat dan kreativitas peserta didik dalam proses pembelajaran, dan hal ini agar peserta didik lebih leluasa memberikan pendapat atau tanggapan setelah apa yang dilihatnya atau dipelajarinya saat proses pembelajaran berlangsung. Kata kunci: Hasil Belajar, Media Audio Visual
Actions (login required)
View Item |