VALUASI EKONOMI AGROFORESTRI DI HUTAN NAGARI SALIBUTAN LUBUK ALUNG

Derry Zul, Putra (2024) VALUASI EKONOMI AGROFORESTRI DI HUTAN NAGARI SALIBUTAN LUBUK ALUNG. Other thesis, Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat.

[img] Text
skripsi derry.pdf

Download (7MB)

Abstract

Agroforestri adalah suatu sistem pemanfaatan lahan untuk usahatani yang mengkombinasikan pepohonan dengan tanaman pertanian untuk meningkatkan keuntungan, baik secara ekonomis maupun lingkungan. Kontribusi agroforestri terhadap pemenuhan kebutuhan hidup cukup dirasakan oleh petani walaupun nilai ekonominya belum dihitung sampai sekarang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sistem dan valuasi ekonomi agroforestri di Hutan Nagari Salibutan Lubuk Alung. Penelitian ini menggunakan metode wawancara, observasi dan studi pustaka. Hasil penelitian menemukan sistem agroforestri yang diterapkan di Hutan Nagari Salibutan Lubuk Alung di klasifikasikan dalam bentuk sistem agroforestri kompleks, yang mana melibatkan banyak tanaman dalam satu lahan. Sistem yang dominan diterapkan di Hutan Nagari Salibutan Lubuk Alung adalah pola agrisilvikultur yang mana melakukan penanaman pada suatu lahan dengan mengkombinasikan tanaman kehutanan, pertanian dan perkebunan. Nilai ekonomi dari sistem agroforestri di Hutan Nagari Salibutan Lubuk Alung sebesar Rp. 2.830.970.000 pertahunnya dengan rincian nilai guna langsung Rp. 2.707.470.000, nilai guna tidak langsung Rp.21.500.000, nilai pilihan Rp.90.000.000 dan nilai warisan Rp.12.000.000. Kata Kunci: Agroforestri, Valuasi Ekonomi, Hutan Nagari

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Agroforestri, Valuasi Ekonomi, Hutan Nagari
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > Ilmu Kehutanan
B Philosophy. Psychology. Religion > Fakultas Kehutanan > Ilmu Kehutanan
Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat > Fakultas Kehutanan > Ilmu Kehutanan
Divisions: Library of Congress Subject Areas > B Philosophy. Psychology. Religion > Ilmu Kehutanan
Library of Congress Subject Areas > B Philosophy. Psychology. Religion > Fakultas Kehutanan > Ilmu Kehutanan
Fakultas Kehutanan > Ilmu Kehutanan
Depositing User: Unnamed user with email repo@umsb.ac.id
Date Deposited: 06 Sep 2024 03:40
Last Modified: 06 Sep 2024 03:40
URI: http://eprints.umsb.ac.id/id/eprint/2959

Actions (login required)

View Item View Item