DINDA, ANGELA PRAMANDA (2024) GAMBARAN PELAKSANAAN PENDISTRIBUSIAN BERKAS REKAM MEDIS DARI RUANGAN REKAM MEDIS KE RUANGAN POLIKLINIK DI RUMAH SAKIT UMUM MADINA BUKITTINGGI TAHUN 2024. Diploma thesis, UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH.
Text
21190015 Dinda Angela Pramanda.pdf Download (4MB) |
Abstract
ABSTRAK Dinda Angela Pramanda Gambaran Pelaksanaan Pendistribusian Berkas Rekam Medis Dari Ruangan Rekam Medis Ke Ruangan Poliklinik Di Rumah Sakit Umum Madina Bukittinggi 2024 Pendistribusian adalah proses pengiriman berkas rekam medis ke poliklinik yang dituju untuk dilakukan pelayanan kesehatan. Pengiriman berkas rekam medis ke poliklinik yang dituju untuk dilakukan pelayanan kesehatan, pengiriman berkas dilakukan setiap kali ada permintaan dari tempat pendaftaran pasien berdasarkan poli yang dituju sesuai keinginan pasien. Penyimpanan berkas rekam medis sangat penting untuk dilakukan dalam suatu institusi pelayanan kesehatan karena dapat mempermudah dan mempercepat ditemukan kembali berkas rekam medis yang disimpan dalam rak penyimpanan, mudah dalam mengambil dari tempat penyimpanan, pengembalian, melindungi berkas rekam medis dari bahaya pencurian, bahaya kerusakan fisik, kimiawi dan biologi. Tujuan penelitian ini dilakukan yaitu untuk mengetahui gambaran pendistribusian berkas rekam medis dari ruangan rekam medis ke poliklinik di rumah sakit Madina Buittinggi. Penelitian ini mengunakan metode deskriptif pendekatan kualitatif. Informasi penelitian ini berjumlah 7 orang yang terdiri dari satu kepala ruangan, empat petugas filing, satu perawat poliklinik dan satu petugas rekam medis. metode pengumpulan data yang digunakan berdasarkan pedoman observasi, wawancara dan dokumentas. Hasil penelitian ini diperoleh bahwa di Madina Bukitinggi tidak memiliki SOP pendistribusian rekam medis dalam pendistribusian ke poliklinik, lama waktu pendistribusian rekam medis yang disebabkan jarak penyimpanan yang jauh. Disimpulkan bahwa gambaran pendistribusian berkas rekam medis dari ruangan rekam medis ke ruangan poliklinik masih kurang karena tidak adanya SOP pendistribusian rekam medis. kualitas SDM masih belum sesuai karena belum adanya pelatihan yang didapat petugas. Saran peneliti untuk rumah sakit, khususnya di bagian rekam medis demi meningkatkan pelayanan dan SDM petugas yang sebaiknya diberikan pelatihan. Kata Kunci : Pendistribusian, pengiriman dan penyimpanan
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Administrasi Rumah Sakit N Fine Arts > Fakultas Kesehatan > Administrasi Rumah Sakit Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat > Fakultas Kesehatan > Administrasi Rumah Sakit |
Divisions: | Library of Congress Subject Areas > Administrasi Rumah Sakit Library of Congress Subject Areas > N Fine Arts > Fakultas Kesehatan > Administrasi Rumah Sakit Fakultas Kesehatan > Administrasi Rumah Sakit |
Depositing User: | Unnamed user with email repo@umsb.ac.id |
Date Deposited: | 04 Oct 2024 03:21 |
Last Modified: | 04 Oct 2024 03:21 |
URI: | http://eprints.umsb.ac.id/id/eprint/3107 |
Actions (login required)
View Item |