Annisa, Rahmadhani (2024) HUBUNGAN KUALITAS PELAYANAN ADMINISTRASI RUMAH SAKIT TERHADAP KEPUASAN PASIEN PENYAKIT DALAM DI RUMAH SAKIT TNI AD TK IV BUKITTINGGI TAHUN 2024. Diploma thesis, UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH.
Text
21190038 Annisa Rahmadhani.pdf Download (2MB) |
Abstract
ABSTRAK Annisa Rahmadhani Hubungan Kualitas Pelayanan Administrasi Rumah Sakit Terhadap Kepuasan Pasien Penyakit Dalam Rumah Sakit TNI AD TK IV Bukittinggi Tahun 2024 Kepuasan pasien punya hubungan yang erat dengan kualitas pelayanan. Kualitas pelayanan administrasi merujuk pada kesempurnaan pelayanan kesehatan dalam menimbulkan rasa puas terhadap pasien. Kepuasan pasien dalam menilai mutu atau pelayanan yang baik merupakan pengukuran penting yang mendasar bagi mutu pelayanan. Observasi awal dilakukan peneliti dengan wawancara terhadap empat orang pasien di ruangan penyakit dalam Rumah Sakit TNI AD TK IV Bukittinggi pada tanggal 23 Desember 2024. Dua pasien menyatakan kurang puas dengan pelayanan administrasi, dengan alasan petugas kurang ramah ketika melayani, dan kurang cekatan dalam pelayanan. Sementara dua pasien lainnya menyatakan puas dengan pelayanan administrasi rumah sakit. Tujuan penelitian ini guna mengetahui hubungan kualitas pelayanan administrasi terhadap kepuasan pasien penyakit dalam rumah sakit TNI AD TK IV Bukittinggi. Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 1 April sampai 25 April 2024 dengan menggunakan metode desain kuantitatif deskriptif analitik dengan pendekatan cross sectional dengan jumlah populasi 104 pasien rawat inap penyakit dalam dengan jumlah sampel 51 pasien Rumah Sakit TNI AD TK IV Bukittinggi. Sumber data dari penelitian ini berupa data primer, yaitu metode pengumpulan data dengan membagikan angket kepada calon respoden.. Teknik analisis data univariat dan bivariat menggunakan program komputerisasi. Hasil penelitian ini menunjukkan dari 51 responden menyatakan kualitas pelayanan administrasi rumah sakit baik sejumlah 18 orang (35.3%) dan kurang baik sejumlah 33 orang (64.7%), dari 51 responden menyatakan kepuasan pasien baik sejumlah 18 orang (35.3%) dan kurang baik sejumlah 33 orang (64.7%). Kesimpulannya adanya hubungan kualitas pelayanan administasi terhadap kepuasan pasien panyakit dalam Rumah Sakit TNI AD TK IV Bukittinggi dengan mennggunakan uji statistik angka p =0,005 (p <0,005), berarti secara statistik disebut berhubungan. Diharapkan kepada pihak rumah sakit lebih meningkatkan kualitas pelayanan administrasi agar pasien merasa puas dengan p elayanan yang telah diberikan. Kata kunci : kualitas pelayanan administrasi dan kepuasan pasien
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Administrasi Rumah Sakit N Fine Arts > Fakultas Kesehatan > Administrasi Rumah Sakit Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat > Fakultas Kesehatan > Administrasi Rumah Sakit |
Divisions: | Library of Congress Subject Areas > Administrasi Rumah Sakit Library of Congress Subject Areas > N Fine Arts > Fakultas Kesehatan > Administrasi Rumah Sakit Fakultas Kesehatan > Administrasi Rumah Sakit |
Depositing User: | Unnamed user with email repo@umsb.ac.id |
Date Deposited: | 04 Oct 2024 07:41 |
Last Modified: | 04 Oct 2024 07:41 |
URI: | http://eprints.umsb.ac.id/id/eprint/3128 |
Actions (login required)
View Item |