Ayu, Sasmita (2024) GAMBARAN WAKTU TUNGGU PASIEN RAWAT JALAN DI RUMAH SAKIT UMUM MADINA BUKITTINGGI. Diploma thesis, UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SUMATERA BARAT.
Text
21190053 Ayu Sasmita.pdf Download (4MB) |
Abstract
ABSTRAK Oleh : Ayu Sasmita Gambaran Waktu Tunggu Pasien Rawat Jalan di Rumah Sakit Madina Bukittinggi Tahun 2024 Berdasarkan observasi awal yang peneliti lakukan di Rumah Sakit Umum madina Bukittinggi pada 24 April 2024, Melihat pasien yang menunggu dalam ketidakpastian waktu untuk mendapatkan pelayanan medis merupakan masalah yang menonjol di Rumah Sakit Umum Madina Bukittinggi. Penelitian ini mengkaji waktu tunggu pelayanan rawat jalan yang dipengaruhi oleh antrian pasien sesuai jadwal dokter. Dengan pendekatan kuantitatif, data dikumpulkan melalui survei, wawancara, dan observasi langsung di lapangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kurangnya informasi yang jelas mengenai jadwal dokter dan antrian pasien yang cukup banyak menyebabkan ketidakpastian dan peningkatan waktu tunggu pasien, yang berdampak pada waktu tunggu mereka terhadap pelayanan rumah sakit. Penelitian ini dilaksanakan pada 29 April – 13 Mei dengan menggunakan metode pengumpulan data melalui wawancara dan mengedarkan kuesioner. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan deskriptif, dengan jumlah populasi pasien mulai dari tanggal 29 April – 13 Mei pada pasien rawat jalan RS Umum Madina Bukittinggi sebanyak 71 responden. Hasil penelitian yang didapatkan mengenai first waiting time didapatkan hasil pelayanannya lambat 29 responden (40,8) dengan waktu selama 187 sampai 274 menit, lalu pada true waiting time didapatkan hasil cepat 60 responden (84,5) dengan waktu selama 5 sampai 98 menit dan pada total waiting time didapatkan hasil sangat lambat 30 responden (42,3) dengan waktu selama 275 sampai 350 menit pada waktu tunggu pasien rawat jalan. Dapat disimpulkan penelitian terhadap 71 responden menunjukkan bahwa pada first waiting time menunjukkan kecenderungan untuk memberikan respon lambat terhadap waktu tunggu pada pasien rawat jalan pada Rumah Sakit Umum Madina Bukittinggi, true waiting time menanggapi cepat terhadap waktu tunggu pada pasien rawat jalan dan total waiting time dengan sangat lambat. Untuk meningkatkan mengenai waktu tunggu disarankan untuk mengevaluasi sistem manajemen antrian yang efisien dan menambah jumlah tenaga medis dan fasilitas sesuai kebutuhan, memberikan pelatihan berkelanjutan kepada staf mengenai manajemen waktu dan melakukan evaluasi berkala untuk memastikan waktu tunggu tetap optimal untuk pelayanan yang berkualitas. Kata kunci : Waktu tunggu,First Waiting Time,True Waiting Time,Total Waiting Tim
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Administrasi Rumah Sakit N Fine Arts > Fakultas Kesehatan > Administrasi Rumah Sakit Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat > Fakultas Kesehatan > Administrasi Rumah Sakit |
Divisions: | Library of Congress Subject Areas > Administrasi Rumah Sakit Library of Congress Subject Areas > N Fine Arts > Fakultas Kesehatan > Administrasi Rumah Sakit Fakultas Kesehatan > Administrasi Rumah Sakit |
Depositing User: | Unnamed user with email repo@umsb.ac.id |
Date Deposited: | 05 Oct 2024 02:29 |
Last Modified: | 05 Oct 2024 02:29 |
URI: | http://eprints.umsb.ac.id/id/eprint/3141 |
Actions (login required)
View Item |