Genny, Alviona (2024) ANALISIS PENERAPAN STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR (SOP) WAITERS UNTUK MENINGKATKAN KUALITAS PELAYANAN DI RESTORAN HOTEL RANGKAYO BASA PADANG PANJANG. Other thesis, UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SUMATERA BARAT.
Text
20240018 Genny Alviona.pdf Download (2MB) |
Abstract
FAKULTAS PARIWISATA PROGRAM STUDI PERHOTELAN Proyek Akhir, Agustus 2024 GENNY ALVIONA Analisis Penerapan Standar Operasional Prosedur Waiters Untuk Meningkatkan Kualitas Pelayanan di Restoran Hotel Rangkayo Basa Padang Panjang ABSTRAK Genny Alviona (2024). Kurangnya pemahaman karyawan dalam mematuhi Standar Operasional Prosedur (SOP) tentu dapat mempengaruhi pelayanan yang diberikan kepada tamu dan kelancaran operasional. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis penerapan Standar Operasional Prosedur (SOP) dalam upaya meningkatkan pelayanan waiters di Restoran Hotel Rangkayo Basa Padang Panjang. Terdapat pekerjaan yang tidak dilakukan berdasarkan prinsip penerapan Standar Operasional Prosedur, karyawan jarang melakukan pekerjaan mereka berdasarkan prinsip penerapan Standar Operasional Prosedur seperti tidak konsisten dengan pekerjaan yang dilakukannya. Karyawan kurang baik dalam menyerahkan daftar menu kepada tamu. Dari hasil penelitian ditemukan bahwa dari 12 Standar Operasional Prosedur yang di terapkan di Restoran Hotel Rangkayo basa padang panjang terdapat 9 Standar Operasional Prosedur yang harus dilakukan secara konsisten, 5 Standar Operasional Prosedur yang harus dilakukan secara komitmen, 4 Standar Operasional Prosedur yang harus dilakukan dengan perbaikan berkelanjutan, 1 Standar Operasional Prosedur yang harus dilakukan secara mengikat, 3 Standar Operasional Prosedur yang harus dilakukan dengan seluruh unsur memiliki peran penting. Dalam penelitian ini menggunakan metode deskriptif, adapun data yang diperoleh berupa Standar Operasionanl Prosedur food and baverage service di Restoran Hotel Rangkayo Basa Padang Panjang dengan cara mentabulasikannya ke dalam bentuk tabel check-list sehingga diketahui pekerjaan karyawan kurang menerapkan prinsip penerapan Standar Operasional Prosedur dan ada beberap pekerjaan yang tidak dilakukan dengan maksimal. Kata Kunci: Penerapan Standar Operasional Prosedur, Meningkatkan Kualitas Pelayanan
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | G Geography. Anthropology. Recreation > Perhotelan D History General and Old World > Fakultas Pariwisata > Perhotelan Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat > Fakultas Pariwisata > Perhotelan |
Divisions: | Library of Congress Subject Areas > G Geography. Anthropology. Recreation > Perhotelan Library of Congress Subject Areas > D History General and Old World > Fakultas Pariwisata > Perhotelan Fakultas Pariwisata > Perhotelan |
Depositing User: | Unnamed user with email repo@umsb.ac.id |
Date Deposited: | 23 Oct 2024 06:46 |
Last Modified: | 23 Oct 2024 06:46 |
URI: | http://eprints.umsb.ac.id/id/eprint/3221 |
Actions (login required)
View Item |